Assalamu’alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh
Puji syukur kehadirat Allah SWT, karena kita masih diberikan nikmat, Iman, Islam, dan Ihsan. Dan ada satu nikmat lagi yang tidak kalah pentingnya yaitu nikmat sehat wal‘afiat. Nikmat sehat yang diberikan oleh Allah tentunya berasal dari salah satu akibat usaha yang kita lakukan, yaitu menjaga asupan makanan dan minuman ke dalam tubuh.
"Hai sekalian manusia, makanlah yang halal lagi baik dari apa yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah setan; karena sesungguhnya setan itu adalah musuh yang nyata bagimu."(QS.Al-Baqarah : 168)
Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Manusia yang paling menjaga asupan makanan ke dalam tubuhnya, manusia yang pola hidup dan makannya sehat, yang mengajarkan “makan ketika lapar dan berhenti sebelum kenyang” yaitu Baginda Nabi Muhammad SAW, beserta para keluarganya, sahabat, tabi’in, tabi’it tabi’in, dan para pengikutnya hingga sampai kepada kita.Seperti kita ketahui bahwasannya pangan adalah salah satu unsur pokok kebutuhan hidup setiap manusia. Selama manusia masih berada di dunia, pasti melakukan aktifitas makan dan minum. Oleh karena itu, para produser pangan melihat peluang yang besar ini untuk menghasilkan bermacam-macam produk makanan dan minuman. Kita tahu, di dunia khususnya di Indonesia banyak sekali variasi produk makanan dan minuman. Dinamikanya begitu pesat, masing-masing pelaku industri, kecil, menengah, maupun besar tidak henti-hentinya melakukan berbagai inovasi dan terobosan baru.
Tentunya tidak semua produk yang dihasilkan oleh suatu industri pangan berhasil menarik perhatian konsumen. Tidak sedikit produk – produk baru yang dihasilkan mengalami “failure market”. Ini memang diperlukan kepiawaian dalam melihat peluang dan melakukan strategi pemasaran yang jitu. Pada intinya, ada tiga hal suatu produk yang akan sampai di hati para konsumen. Pertama, produk itu harus enak, baik enak dari segi rasa, tekstur, kemasan dan lain-lainnya yang berkaitan dengan kualitas produk. Selain produk itu enak dinikmati oleh konsumen, produk itu juga harus halal. Halal ini sangat penting, karena sebagian besar masyarakat Indonesia adalah muslim. Kedua, adalah harga yang tepat, bukan harga yang murah apalagi mahal. Produk yang terlalu murah akan menimbulkan image kualitasnya rendah, produk yang terlalu mahal akan sulit bertahan di pasar. Yang paling tepat adalah produk yang mempunyai harga yang tepat, sesuai dengan segmentasi pasar, dan daya beli konsumen. Ketiga, produk yang akan eksist di zaman sekarang ini adalah yang memberikan manfaat kesehatan. Masyarakat sekarang sudah cerdas dalam memilih makanan untuk asupan tubuh mereka. Isu kesehatan merupakan salah satu faktor terpenting agar produk laris di pasaran.
Saya melihat media-media khususnya media internet masih sedikit yang fokus mengkaji ilmu pangan. Atas dasar itulah, pikiran, hati dan tangan saya tergerak untuk menulis blog ini guna memberikan sedikit wawasan kepada para pembaca mengenai seluk beluk pangan industri. Blog ini berisi berupa bermacam bacaan, artikel, info-info, hal-hal yang terkait dengan manajemen di Industri, dan masih banyak lagi tentang seputar pangan industri. Dalam blog ini saya juga akan berusaha untuk selalu mencantumkan referensi dari tulisan atau artikel yang saya buat, agar pembaca tergerak untuk mencarinya sehingga benar-benar memahami.
Saya menyadari akan banyaknya kekurangan dalam blog ini, baik dari segi tampilan maupun dari segi konten ataupun dalam penulisan kata dan kalimat. Untuk itu, saya sangat senang sekali kiranya para pembaca, atau yang hanya mungkin sekedar melihat-lihat blog ini memberikan saran dan kritik yang membangun. Saya sebagai penulis sekaligus pengelola berharap semoga pembuatan blog ini merupakan langkah awal bagi diri saya untuk selalu bergerak menulis, menulis, dan menulis. Menjadi suatu pahala yang akan terus mengalir bagi saya jika ini bermanfaat. Insya Allah.
“Apabila anak Adam meninggal maka terputuslah 3 perkara, kecuali : Shadaqoh Jariyah, Ilmu yang bermanfaat, dan anak sholeh yang selalu mendo’akan kedua orang tuanya”
Wassalamu’alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh(HR. Muslim, Abu Dawud, At-Tirmidzi, Nasa'i dan Ahmad)
“Blog ini saya dedikasikan kepada semua orang, khususnya para pemerhati Pangan, Industri Pangan, dan Kesehatan”
*Muhammad Rohman adalah seorang pemuda lajang yang memiliki latar belakang pendidikan Diploma Bidang Keahlian Supervisor Jaminan Mutu Pangan, Institut Pertanian Bogor, aktivitas beliau sekarang bekerja sebagai “Kuli Pabrik” di suatu perusahaan olahan daging yang berlokasi di Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar